Cicip Gelato di Calgary Gelato!!

Tempat nongkrong gelato di Pekanbaru. Calgary!! Selain di Bundaran Keris sekarang Calgary ada outletnya juga lho.

Nongkrong asik dengan aneka gelato dan minuman ice blended atau shakes.

Calgary ini udah berdiri dari bulan April 2019 di Pekanbaru.

Disini pilihan gelatonya ada yang cone dan cup. Pilihan rasanya ada coffee, taro, tiramisu, bubble gum, chocolate, red velvet, cookies and cream, bianca, vanilla

Nyobain gelato variant best sellernya cookies and cream pakai cone. Enak!Wajib coba!

Untuk gelato yang cup nyobain variant yg best seller lainnya, red velvet dan tiramisu. Enak juga. Untuk tiramisu ada topping krenyes krenyesnya gitu. Gelato cup ini ada dua ukuran. Small dan normal.

Selain gelato ada juga minuman ice blended dan shake.

Buat yang pengen kopi bisa cobain ice coffee caramel. Penggemar taro? kuy cobain taro shakenya. Untuk minumannya tersedia ukuran small dan normal.

Tempatnya juga asik. Nuansa putih gitu. Kamu bisa foto2 dg gelato di spot instagramablenya.

Calgary gelato juga menerima pesanan untuk wedding, anniversary atau special event lainnya.

Harga gelatonya mulai dari 15rb-40rb. Untuk minuman mulai dari 15rb-25rb.

Lokasinya di Jl. Mustika no. 20 dibelakang RSUD Arifin Ahmad.

Buka jam 11 siang-11 malam.

Gelato cone 1 scoop 22rb
Gelato small cup 2 scoop 20rb
Ice coffee latte normal 18rb
Taro shake 22rb